Kunjungi Jemaat Gereja Bahtera Gudang Arang, Kapolsek Nusaniwe Gelar Giat Minggu Kasih

CM, AMBON

Kapolsek Nusaniwe AKP Johan WM. Anakotta dalam rilisnya kepada media, Minggu, 23/06/2024 yang sekaligus juga merupakan  laporan kepada Kapolresta P. Ambon dan P.P. Lease  menyebutkan, jika pada hari Minggu tanggal 23 Juni 2024 Pukul 09.00 Wit, bertempat di gedung Gereja Bahtera Gudang Arang Jemaat Imanuel OSM Kel. Wainitu Kec. Nusaniwe Kota Ambon, dirinya bersama Anggota Melaksanakan " GIAT MINGGU KASIH " sesuai Program Quiq Wins Kapolri, skaligus memberikan arahan Kamtibmas yang merupakan bagian dari Giat Basudara Manise (Safari Kamtibmas) dan merupakan Gereja ke 175 yang disentuh dan langsung berikan Arahan Kamtibmas kepada Jemaat oleh Kapolsek Nusaniwe.

Disebutkan, dalam GIAT MINGGU KASIH itu, Kapolsek Nusaniwe didampingi oleh : Bhabinkamtibmas Kel. Benteng, Aipda D. Limba, Bhabinkamtibmas Kel. Wainitu Aipda R. Soplanit, Pers. Intelkam Sek Nusaniwe Aipda Erick Nitalessy.

Ibadah Minggu tersebut dilayani oleh Pendeta. Nn. H. Haumah, ST dengan Jumlah Jemaat sebanyak 135 orang. 

Menurutnya, Giat Himbauan tersebut dilakukan dalam rangka mengantisipasi terjadinya gangguan kamtibmas yg dapat menyebabkan timbulnya Potensi Konflik Sosial, antara lain : 

Berterima kasih dan memberikan apresiasi kepada seluruh masyarakat yang telah bersama-sama bersinergi, Solid dengan aparat keamanan dalam menjaga situasi kamtibmas yg aman kondusif di Kec. Nusaniwe.

Disamping memberi arahan agar tidak terprovokasi dan terpancing dengan pihak-pihak lain yang sengaja ingin mengadu domba di antara masyarakat sehingga terjadi gangguan kamtibmas.

Mengantisipasi sering terjadinya aksi bakalai dan baku lempar yang dapat menganggu situasi Kamtibmas agar dihentikan. Dan diingatkan masalah Orang per Orang diselesaikan masing-masing dan jangan dibawa-bawa ataupun ditarik-tarik ke masalah Kelompok, Agama atau Kampung ini adalah hal yang salah.

Mengingatkan pula pentingnya peran Orang tua dalam membina anak-anak sehingga mereka  tidak berada di jalan sampai larut malam yang dapat berpotensi terjadinya benturan dengan orang lain dan menimbulkan gangguan Kamtibmas. 

Jemaat juga diingatkan bahwa Hidup Orang Basudara di atas segala-galanya, "mari kita saling menghargai dan menghormati satu dengan yang lainnya"

Bahkan jemaat diingatkan jika Kepolisian hadir di tengah-tengah masyarakat hanya untuk memberikan rasa aman dan nyaman (Harga Mati), tidak ada kepentingan lain.

Mengingatkan untuk Masyarakat selalu terbuka, jangan tutupi kejahatan dan pelanggaran hukum termasuk jangan sembunyikan pelaku-pelaku kejahatan serta jangan berikan ruang kesempatan bagi pelaku-pelaku.

Kesempatan itu juga jemaat diingatkan dengan adanya banyak laporan dan pengaduan dari Masyarakat terkait Knalpot Racing yang sangat menganggu dengan kebisingan, agar segera diganti karena ke depan akan dilakukan penindakan sesuai Aturan yang berlaku.

Tak lupa Kapolsek juga mengingat Masyarakat agar waspada serta hati-hati dan antisipasi selama musim hujan antara lain Banjir, Tanah Longsor, Pohon Tumbang, Angin Kencang dan Gelombang Tinggi.

Menarik bahwa Kapolsek juga di kesempatan itu menghimbau kepada bapak ibu yang anak-anaknya mau jadi Polisi dipersilahkan karena masuk Polisi Gratis tidak dipungut biaya, jangan percaya calo maupun siapapun   yang bisa meloloskan anak untuk menjadi Polisi.

Sementara terkait Sepeda Listrik yang marak sekarang ini agar Orang Tua diminta agar  jangan memberikan Sepeda Listrik bagi anak-anak karena berpotensi terjadi kecelakaan Lalulintas.

Sementara terkait dengan saat ini lagi Demam Piala Eropa dan banyak Lokasi dipakai untuk Nonton Bareng (NOBAR)..intinya Polisi tidak melarang yang penting sesuai aturan dan smua pihak menjaga situasi aman kondusif.

 Akhirnya Kapolsek juga menyinggung tentang Pilkada Gubernur Wakil Gubernur Maluku dan Walikota Wakil Walikota Ambon agar semua taat aturan tidak terlibat Money Politik dan Politik Identitas.

Menurut Kapolsek, Giat tersebut berjalan dengan baik lancar dan situasi Wilkum Polsek Nusaniwe aman kondusif. (CM*01)