Buka Puasa Bersama Warga ITANEM Warnai Rutinitas Pengurus ITANEM

CM, AMBON

Ikatan Yante Nuhu Evav Maluku (Itanem) menggelar buka puasa bersama dan kali ini sesuai jadwal buka puasa bersama berlangsung di rumah Sekretaris ITANEM, Ismail Difinubun, hari ini, Sabtu 15/4 di kawasan Air Kuning Rt.002/018 (lewat depan UD.IHLAS/toko bahan bangunan) 

Sementara itu kegiatan yang sama telah dilakukan pada Jumat, 7/4/2023.

Kegiatan ini bertujuan untuk menjalin keakraban sebagai masyarakat Evav yang ada di Kota Ambon dan sekitarnya salah satu kegiatan rutinitas pengurus yakni menggelar buka puasa bersama ( Bukber) Pengurus ITANEM bersama warga key yang ada di Kota Ambon manise dengan mengambil tempat di rumah salah satu wakil ketua pengurus itanem yakni Bapak Mo.Roem Ohoirat di kawasan Perumahan Pemda 3 Kelurahan tihu kecamatan Teluk Ambon .

Usai acara bukber kala itu kepada wartawan ketua umum itanem Prof. Udin Notanubun mengatakan kegiatan bukber ini merupakan bagian daripada keputusan rapat pengurus Itanem bahwa di dalam bulan Ramadan setidak-tidaknya digelar dua kali bukber.

"Tadinya disepakati untuk pelaksanaan bukber pertama kali di rumah ketua umum akan tetapi karena permintaan dari bapak Roem yang adalah salah satu wakil ketua juga sehingga dipindahkan di rumah beliau"ujarnya.

Selaku ketua Prof Udin meminta maaf karena berbagai kesibukan sehingga tidak memperhatikan kalender tanggal merah yang merupakan hari hari Jumat Agung atau hari di mana umat Nasrani merayakan Jumat Agung sehingga karena sudah terlanjur undangannya diedarkan sehingga tetap digelar.

Di kesempatan itu pula dilakukan pemantapan tetang susunan panitia Halal bi halal yang diharapkan melibatkan seluruh Warga Kei  Protestan, Katolik maupun Islam yang berada di Kota Ambon.

Ketum berharap pada bukber kedua ini banyak pengurus  yang bakal ikut ambil bagian.(EP)