Partai Buruh Maluku Optimis Bakal Jadi Peserta Pemilu 2024
CM, AMBON
Ketua Komite Eksekutif Partai Buruh Seluruh Indonesia Provinsi Maluku, Max Laratmas melalui rilisnya Sabtu malam, 20/8/2022 memberikan keterangan soal partainya yang memiliki optimisme bakal jadi peserta Pemilu 2022.
Dikatakan, “Seluruh tahapan telah kita lalui sampai pada pelengkapan syarat verifikasi di KPU. Partai Buruh optimis masuk sebagai salah satu calon peserta pemilu 2024”
Sebanyak 34 provinsi, 440 kabupaten/kota atau 63 % dan sebanyak 4.562 kecamatan, serta 311.772 keanggotaan yang kini telah siap untuk diverifikasi di KPU Republik Indonesia, ungkap Ketua Komite Eksekutif Executive Commite– Exco Partai Buruh Provinsi Maluku.
Dikatakannya, Partai Buruh targetkan kelolosan karena basis consituen riil bukan sekedar mematahkan jari dan mengklaim keanggotaan, “kami memiliki basis riil dan itu dapat dibuktikan jika KPU memberikan ruang untuk kami hadirkan,” ucapnya
Bukan hanya optimis soal kelolosan verifikasi Laritmas mengungkapkan jika hitung lolos parliamentary threshold pada Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 mendatang, partai buruh telah menargetkan raih 6,5 juta suara di semua daerah dengan sasaran 5 daerah basisnya buruh.
"Kami optimis dengan izin Allah, Tuhan yang maha kuasa, 6,5 juta suara sah nasional diraup di lima provinsi," kata Laritmas, Jumat (19/8/2022) dalam keterangan pers nya kepada media ini.
Dia percaya dan berkeyakinan dengan izin Allah Partai Buruh akan lolos verifikasi KPU. Pada tanggal 12 Agustus 2022, Partai Buruh telah mendaftarkan ke Komisi Pemilihan Umum atau KPU untuk mengikuti seleksi calon peserta pemilu, yang selanjutnya akan dilakukan tahapan verifikasi oleh KPU" ujarnya.
Bukannya menyombongkan, tapi riil disaat Partai Buruh dengan berbagai rangkaian kegiatan jelang pendaftaran para buruh yang merasa bagian dari anggota dan simpatisan mengambil bagian untuk ikut serta mengawal proses pendaftaran Partai Buruh, dimulai dari Tugu Proklamasi dan akan berakhir di kantor KPU.
Selain itu partai buruh didaerah juga melakukan hal yang sama. Pengurus daerah mendatangi KPU untuk mengawal pendaftaran Partai Buruh. Misalnya Komite Eksekutif Executive Commite– Exco Partai Buruh Provinsi Maluku juga mendatangi kantor KPU Provinsi Maluku melakukan silaturahim dan menyerahkan bunga kepada komisioner KPU sebagai bentuk ucapan terima kasih kepada KPU yang telah membantu Partai Buruh dalam berbagai proses hingga pendaftaran. Di Jakarta para buruh melakukan long march dalam bentuk karnaval kelas pekerja yang diikuti sebanyak 10 ribu pekerja,paparnya.
"10 ribu orang kelas pekerja, ada yang berasal dari buruh pabrik, ada juga yang berasal dari buruh tani, nelayan, tenaga honorer, miskin kota, pekerja rumah tangga, buruh migran, ojek online, tukang sayur, supir bajaj, tukang becak, sopir angkot, mahasiswa dan pemuda pemudi, disabilitas yang kebetulan bekerja sebagai ojek online, kaum perempuan, pedagang, advokat, organisasi profesi lainnya," jelasnya.(ET)