77 Tahun HUT RI Dan HUT Provinsi Maluku, Taman Budaya Gelar Pentas Seni Budaya

CM, AMBON

Kepala Taman Budaya Provinsi Maluku, Drs. Reny Sopaheluwakan mengatakan, dalam rangka memeriahkan 77 Tahun HUT Kemerdekaan  Republik Indonesia dan HUT Provinsi Maluku, maka Taman Budaya Provinsi Maluku menggelar Pentas Seni Budaya Maluku tahun 2022 dengan melibatkan sekitar 250 pendukung kegiatan. Demikian antara lain penegasan Sopaheluwakan kepada wartawan di ruang kerjanya, Senin, 29/8/2022.

Dikatakan, selain untuk memeriahkan HUT Kemerdekaan RI ke-77 dan HUT Provinsi Maluku ke-77 kegiatan pentas Seni Budaya provinsi Maluku ini merupakan salah satu tugas utama dari Taman Budaya Provinsi Maluku dalam bagaimana membina dan  mengembangkan kesenian sebagai unsur budaya di daerah.

"Oleh sebab itu kegiatan kita buat ini, dibuat selama kurang lebih 6 hari terhitung dari hari Senin 22 sampai dengan hari Sabtu 27 Agustus"ujarnya.

Menurutnya,melalui kegiatan ini terciptanya komunikasi yang baik antara peserta dalam rangka meningkatkan kesenian daerah dalam berkarya.

Selain itu pihaknya tetap membuka ruang berekspresi kepada para seniman dalam hal ini komunitas seni : sanggar maupun organisasi kesenian. "Jadi mereka dapat menuangkan karya-karya unggulan mereka yang ada di daerah dan mereka dapat melakukan pementasan sesuai dengan jadwal yang sudah kami persiapkan", jelas Sopaheluwakan.

Selanjutnya, Sopaheluwakan menyebutkan untuk pentas seni budaya kali ini melibatkan 22 sanggar yang terdiri dari komunitas Seni, Group dan juga organisasi kesenian. Disamping,itu ditampilkan juga perorangan

Disebutkan selain komunitas seni maupun group dan  maka Taman Budaya kali ini menampilkan pula 20 orang yang berperan sebagai penyanyi, pemusik dan yang tak ketinggalan perannya adalah MC."jadi jumlahnya semua ada kurang lebih 250 orang".sebutnya

Kepada wartawan, Sopaheluwakan mengatakan sebagai pimpinan dirinya berharap bahwa kegiatan pentas Seni Budaya kali ini kiranya dapat memotivasi komunitas seni, sanggar, organisasi  di daerah ini untuk tetap semangat berkarya serta menghasilkan karya'karya unggulan sehingga.di tahun-tahun yang akan datang kegiatan serupa akan terus dilaksanakan.(ET)