Jumlah Angkatan Kerja Tahun 2016 Bertambah 15.890 Orang
Ambon,cahayamaluku.com
Jumlah
angkatan kerja di Maluku pada Agustus 2016 mencapai 743.149 orang bertambah
sebanyak 15.890 orang dibanding angkatan kerja Agustus 2015 sebanyak 727.259
orang atau terjadi peningkatan sebesar 2,18 persen Demikian penjelasan Kepala
Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Maluku Dumangar Hutauruk kepada wartawan
dalam Konfrensi pers Senin (7/11) di Aula BPS Provinsi Maluku. Dikatakan, untuk
jumlah penduduk yang bekerja di Provinsi Maluku pada Agustus 2016 sebanyak
690.786 orang bertambah sebanyak 35.723 orang, dibanding keadaan Agustus 2015
sebanyak 655.063 orang atau terjadi peningkatan sebesar 5,45 persen.
Sementara
untuk tingkat partisipasi angkatan kerja (TPAK) menurutnya pada Agustus 2016
sebesar 64,51 persen mengalami peningkatan dibandingkan dengan Agustus 2015
yang tercatat sebesar 64,47 persen, sementara tingkat pengangguran Terbuka
(TPT) di Provinsi Maluku pada Agustus 2016 sebesar 7,05 persen, yang mengalami
penurunan 2,88 poin dibanding TPT Agustus 2015 sebesar 9,93 persen. Menurutnya,
selama setahun terakhir pada Agustus 2015-Agustus 2016 dari lima sektor besar,
dua sektor mengalami penurunan jumlah tenaga kerja yakni pada sektor pertanian
, perkebunan, kehutanan, perburuan dan perikanan serta sektor perdagangan,
rumah makan, jasa Akomodasi. Sementara untuk 3 sektor lainnya yakni sektor
Industri, jasa kemasyarakatan Sosial dan perorangan dan sektor lainnya justru
mengalami peningkatan jumlah pekerja. Dijelaskan pula kalau selama setahun
terakhir jumlah pekerja Formal bertambah 37.522 orang atau naik sebesar 17,91
persen sedangkan untuk pekerja Informal berkurang sebanyak 1.799 orang atau
terjadi penurunan sebesar 0,40 persen.(CM-01)