Masyarakat Maluku Diajak Memanfaatkan Cengkeh Untuk Kesehatan Siauta : Cengkeh bisa menyembuhkan Penyakit Diabetes

Ambon, cahayamaluku.com
Presiden Direktur (Presdir) PT. Nelayan Mandiri, Doviana Siauta mengatakan tujuan dari pelaksanaan sosialisasi teh cengkeh ke sekolah-sekolah di Maluku yang telah bermula di SMA Negeri 2 Kecamatan Salahutu Kabupaten Maluku Tengah dan SMA Negeri 14 Kota Ambon adalah untuk mengajak masyarakat Maluku untuk memanfaatkan cengkeh secara maksimal guna kesehatan masyarakat di daerah ini. Demikian antara lain penegasan Siauta kepada wartawan seusai melaksanakan sosialisasi pemanfaatan cengkeh dalam bentuk teh cengkeh dan minyak cengkeh bagi warga SMA Negeri 14 Ambon, Jumat, 28 Oktober 2016 di Passo Ambon. Dikatakan, niatnya untuk mengajak masyarakat Maluku memaksimalkan penggunaan cengkeh untuk kesehatan itu bermula dari [pengalamannya mengunjungi sejumlah rumah sakit di mana disaksikan banyak warga yang berobat ke rumah sakit dengan berbagai keluhan dan penyakit yang sebenarnya bisa ditanggulangi dengan menggunakan cengkeh, seperti misalnya penyakit diabetes, serangan jantung mendadak. Menurutnya jika masyarakat terutama siswa terbiasa dengan menggunakan teh cengkeh dan minyak cengkeh maka akan menciptakan masyarakat yang sehat dan kuat. “Seandainya program minum teh cengkeh dan pakai minyak cengkeh ini dipakai akan sangat membantu menciptakan masyarakat yang sehat dan kuat, terutama para siswa”, kata Siauta sambil menambahkan dirinya mau agar para siswa tidak sakit, sebaliknya dengan kesehatan yang baik mereka akan mengikuti pelajaran dengan baik. Menurutnya sebagai anak negeri Maluku yang pernah belajar di luar negeri, saat ini setelah kembali ke daerah ingin membuat sesuatu buat masyarakatnya di mana lewat sekolah hal ini diajarkan sehingga siswa mencintai dan menghargai budaya orang Maluku. Sementara pantauyan media ini menyebutkan seusai acara potong kue HUT SMA Negeri 14 Ambon oleh Kepala sekolah kemudian dibagikan kepada sejumlah undangan yang hadir untuk dicicipi, para siswa dan guru serta undangan disajikan teh cengkeh yang dilanjutkan dengan demonstrasi atau sosialisasi masak minyak cengkeh oleh presiden Directur PT. Pelangi Nelayan Mandiri yang disaksikan oleh para undangan, Dewan Guru dan para siswa SMA Negeri 14 Ambon. Hadir dalam undangan tersebut, Kepala Bidang Dikmen Dikor Kota Ambon, Kepala Balai Pelestarian Nilai Sejarah Maluku, Kepala Kantor Kas BNI Passo, Yang mewakili Dinas Pertanian dan Pembibitan di Passo, Presdir PT. Pelangi Nelayan Mandiri, dan sejumlah Kepala SMA di Ambon.(CM-01)